Kabid Humas Kombes Pol Umi Fadilah Astutik, memberikan penjelasan adanya Kebakaran Kapal Penumpang Tranship 1 di Wilayah Perairan Lampung dan melaksanakan Evakuasi dermaga IV Pelabuhan bakauheni Lampung.
Umi mengatakan, Polda Lampung dengan respon cepat langsung terjun ke TKP dan melakukan penyelidikan yang dipimpin Karoops Kombes Pol Ramtaat, Dir Itelkam Kombes Pol Nowo dan Dirkrimum Kombes Pol Reynold.
Dari hasil TKP dan Penyelidikan diduga terjadi Kebakaran Kapal yang disebabkan dari Mobil J & T Cargo No Plat B 9239 UXW yang membawa Barang Berupa Sepeda Motor Listrik, Barang Busa Kasur & Bahan Makanan Lainnya
Umi juga memberikan kronologi kejadian berawal Kapal Tranship 1 yg berlayar dari Pelabuhan Merak sekitar Jam 14.18 Wib dari Demaga VII Merak saat ditengah Perjalanan Masih di Wilayah Merak, ada dari Saksi ABK melihat Kepulan Asap Kecil yang berasal dari Dek Bawah Kapal dan berasal dari Mobil J&T Cargo No Plat B 9239 UXW, Api diduga berasal dari Sepeda Motor Listrik yang menimbulkan Panas sehingga Membakar.
Dengan Kesigapan Tim ASDP, Tim Damkar dan Polsek KSKP Polres Lamsel Kapal Berhasil di Evakuasi ke Dermaga IV Pelabuhan Bakauheuni dan Seluruh Penumpang 54 Orang dalam Keadaan Selamat dan Jumlah Kendaraan 52 Kendaraan dalam Keadaan 1 Terbakar dan 51 Kendaraan bisa di evakuasi dengan Selamat (red).
0 Komentar